Breaking News

Rising Star Indonesia



Rising Star Indonesia adalah acara ajang pencarian bakat penyanyi Indonesia yang mulai mengudara di stasiun TV RCTI pada tanggal 28 Agustus 2014. Acara ini diadaptasi dari kompetisi menyanyi Amerika Serikat berjudul Rising Star, yang ditayangkan oleh ABC.

Rising Star Indonesia mulai ditayangkan pada tanggal 28 Agustus 2014, setelah sebelumnya menggelar audisi di 5 kota besar di Indonesia. Siaran ulang Rising Star Indonesia juga ditayangkan di kanal MNC Music sehari setelah penayangan di RCTI.

Berbeda dengan acara kompetisi menyanyi lainnya, selain menghadirkan para pakar musik (sebutannya: Expert) dan selebritas sebagai dewan juri, Rising Star menempatkan pemirsa di rumah sebagai juri. Saat kontestan tampil, pemirsa di rumah bisa memutuskan pada saat itu juga apakah kontestan tersebut layak atau tidak untuk melaju ke babak berikutnya.

Dari segi teknologi, jika kompetisi serupa seperti X Factor Indonesia dan Indonesian Idol menggunakan metode pemilihan suara melalui SMS, telepon, ataupun Twitter, maka Rising Star Indonesia memakai aplikasi di Smartphone untuk memberikan suaranya. Sebuah layar besar akan muncul di televisi dan pemirsa bisa terlihat dan berkesempatan memilih langsung idolanya.

Untuk tayangan perdana Rising Star Indonesia tahun ini, sejumlah peserta musisi dan penyanyi mulai terlihat talenta nya. Selain bagus dari musikalitas, variasi kontestan di acara ini yang menjadi daya tarik tersendiri buat para penikmat musik di Indonesia. Karena tak hanya penyanyi solo saja yang biasanya tampil sebagai kontestan, tetapi sebuah grup band atau grup/duo, saling bersaing untuk menjadi yang terbaik.

Untuk keterangan selengkapnya tentang Rising Star Indonesia, bisa mengunjungi situs nya disini atau bisa liaht lebih lengkap informasinya di Wikipedia.

1 comment:

  1. https://m.soundcloud.com/dhito-lax/dhitolax-teruslah-berjuang

    Ijinkan si miskin ini numpang promo

    ReplyDelete